Ayo Jadi Penulis Artikel Idol K-pop! » K-popers
Categories
  • Boy Group
  • Co-Ed
  • Girl Group
  • K-BEAUTY
  • K-BUZZ
  • K-FANDOM
  • K-FOOD
  • K-FUN
  • K-LYRIC
  • K-NEWS
  • K-POP
  • K-TRAVEL
  • Kuis
  • Poll
  • Wisata Korea
  • Ayo Jadi Penulis Artikel Idol K-pop!

    174 Dilihat

    Penulis Artikel Idol Kpop

    Halo k-popers!

    Tertarik untuk menulis berbagai hal menarik tentang bias kamu? Punya kemampuan menulis yang baik dan ingin berbagi banyak hal-hal seru yang mungkin jarang diketahui non-fans? Kamu bisa lho jadi penulis kontibutor di K-popers.com!

    Selain bisa mendapatkan fee untuk setiap artikel yang tayang, tulisan kamu juga akan dibaca banyak orang dan bisa jadi tambahan portfolio bagi kamu yang memang menyukai dunia content writer.

    Lalu, Apa Saja yang Bisa Kamu Tulis di K-popers.com?

    Kami memiliki beberapa kategori artikel seru yang bisa kamu pilih.

    1. K-FANDOM

    Ngebahas tentang semua hal menarik di fandom, seperti inside jokes idol group yang mungkin cuma fans-nya yang tahu, istilah yang banyak dipakai k-popers, pengalaman datang ke konser idol favorit dan masih banyak lainnya.

    2. K-BUZZ

    Nah kategori ini lebih banyak membahas hal-hal yang berhubungan dengan idol, seperti masa trainee mereka sebelum debut, idol dengan first win tercepat, idol dengan penjualan album terbanyak, perjalanan karir idol dan lain sebagainya.

    3. K-TRAVEL

    Kalau yang satu ini berhubungan dengan destinasi wisata maupun kuliner yang berbau idol K-pop. Misalnya list café yang pernah didatangi idol, café yang dimiliki idol, wisata yang jadi tempat syuting acara variety show, dan lainnya.

    Ketentuan Penulisan Artikel di K-popers.com Sebagai Kontributor

    • Terbuka untuk semua kalangan yang menyukai dunia K-pop; idol, drama, film, aktris/aktor, wisata Korea dan lainnya
    • Artikel wajib karya original dari penulis dan tidak boleh copy paste dari website lain
    • Artikel minimal 600 kata (di luar judul)
    • Artikel tidak boleh mengandung unsur SARA, merendahkan, mencaci dan mengejek grup tertentu
    • Wajib menyertakan image untuk cover (sesuai dengan tulisan) berukuran maksimal 100 KB
    • Gaya penulisan non-formal menggunakan bahasa casual, tetapi dengan kaidah penulisan yang baik dan benar
    • Seluruh konten yang dipublikasi di website menjadi hak k-popers.com sepenuhnya
    • K-popers.com akan mencantumkan nama kamu sebagai kontributor di akhir artikel (sistem di kpopers.com tidak menampilkan nama writer di published artikel)

    Mekanisme Kontributor Artikel K-Pop di K-popers.com

    • Mengisi formulir pendaftaran ini, dan nanti kamu akan mendapatkan tes sederhana untuk menulis satu artikel
    • Selanjutnya, tim admin k-popers.com akan mengevaluasi artikel yang disubmit
    • Jika lolos penilaian internal, maka kamu akan diundang ke Google Sheet yang berisi info kontributor, artikel yang published dan fee yang didapatkan
    • Penulis kontributor wajib mengajukan judul artikel yang ingin dibuat ke admin (via G-Sheet) sebelum melakukan penulisan. Artikel yang tidak disetujui admin untuk diangkat, tidak akan dibayar meskipun sudah selesai ditulis
    • Artikel dikirim dengan memasukkan link Google Docs dengan akses edit (editor) lengkap dengan gambar untuk cover artikel
    • Penulis kontributor wajib mencantumkan link sumber tulisan di G-Docs yang dikirim untuk keperluan cross check fakta
    • Setelah artikel di submit, tim admin k-popers akan mengecek artikel (plagiarism, cara penulisan dan keaslian info).
    • Jika sudah OK, artikel akan dipublish dan admin akan melakukan perubahan di Google Sheet untuk menandai artikel yang sudah tayang.

    Fee Penulis Artikel Kontributor di K-Popers.com

    • Untuk setiap artikel yang lolos editing dari admin, akan mendapatkan Rp10.000 / artikel
    • Pencairan fee dapat dilakukan jika sudah mencapai Rp50.000
    • Pembayaran akan dilakukan via transfer BCA, Shopeepay atau Gopay dalam waktu maksimal 2 x 24 jam setelah konfirmasi

    Cara Pencairan Fee Kontributor

    Jika sudah mencapai Rp50.000, kamu bisa melakukan step-step berikut untuk mencairkan pembayaran.

    • Email ke contact.kpopers@gmail.com dengan subject Payment – nama kamu – BCA/Gopay/Shopeepay (pilih salah satu)
    • Di body email, sertakan nama, nomor WA yang bisa dihubungi dan akun media sosial
    • Admin akan mengecek permintaan payment, dan jika sudah sesuai dnegan info yang ada di Sheet, maka pembayaran ke metode yang dipilih akan dilakukan maksimal 2 x 24 jam setelah konfirmasi

    Jadi tunggu apa lagi! Yuk bergabung menjadi penulis artikel kontibutor tentang idol K-pop favorit kamu di k-popers.com!

    Tags:
    Share to

    Related News

    member newjeans

    Menebak Kepribadian Member NewJeans Berd...

    by

    Gimana ya kira-kira gabungan antara member NewJeans dengan salah satu kepercayaan di Indonesia, yait...

    Idol Boygroup dari Jepang

    Menawan dan Penuh Talenta, Inilah 14 Ido...

    by

    Berikut ini ada 14 idol boy group yang berasal dari Jepang dan saat ini masih aktif di industri K-po...

    Idol Kpop Punya Nama Asli yang Sama

    Kembaran, Idol K-pop Ini Punya Nama Asli...

    by

    Kamu pasti sering mendengar nama idol yang sama kan? Misalnya Jaehyun NCT & Jaehyun The Boyz. Tapi i...

    Xdinary Heroes

    6 Fakta Menarik Tentang Xdinary Heroes, ...

    by

    Yuk kenalan lebih dekat dengan k-band yang sedang hot saat ini; Xdinary Heroes! K-band dengan genre ...

    Idol Kelahiran 2007

    Ini 8 Idol Kelahiran 2007 yang Akan Swee...

    by

    Berikut ini ada 8 idol kelahiran 2007 yang saat ini aktif sebagai member dari boy group maupun girl ...

    Idol Kelahiran 2002

    Ruka BABYMONSTER Hingga Wonbin RIIZE, In...

    by

    Coba cek di sini yuk, siapa tahu idol kesayangan kamu masuk dalam list 10 idol kelahiran 2002 ini! A...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Artist of the Month: EXO

    artist of the month EXO

    SHOP

    gelang k-pop fanmade
    back to top