Sejak diumumkan pertama kali lewat media sosial Scarlett Whitening, EXO-L Indonesia sudah sangat tidak sabar untuk bisa mendapatkan tiket Meet & Greet dengan EXO di Jakarta.
Resmi dijual pada Kamis, 27 Agustus 2023 pukul 13.00 WIB, penjualan special bundle yang sudah mencakup tiket Mett & Greet EO pun sold out untuk semua kategori!
Membludaknya antusia EXO-L Indonesia ini bukan tanpa sebab. Ini karena jadi kunjungan member EXO semi full (karena ada beberapa yang wamil) ke Indonesia. Terakhir kali EXO ke Indonesia dengan full member adalah saat konser EXO PLANET #5-EXplOration pada November 2019 lalu.
Meski ada banyak tiket yang tersedia untuk acara Meet & Greet ini, banyak EXO-L yang mengeluh belum mendapatkan tiket. Ada juga yang sudah tertipu oleh scammer yang mencoba menjal tiket ke EXO-L yang sednag mencari tiket. EXO-L pun meminta Felicya selaku pemilik Scarlett Whitening untuk menambah jadwal Meet & Greet menjadi dua hari.
Tapi sepertinya EXO-L harus gigit jari karena dalam pengumuman melalui akun media sosialnya, Scarlett tidak menyebutkan akan menambah tiket maupun menambah hari.
Acara Meet & Greet EXO di Jakarta ini akan diadakan pada 27 Agustus 2023 mulai pukul 14.30 di Beach City International Stadium.
No comments yet.